Para DPC SI Indonesia Di Jawa Barat Dukung SEMMI Sukseskan Jambore Wirausaha dan Kebangsaan

Temu Musyawarah Wilayah dan Upgrading DPC SI Indonesia se Jawa Barat. Rawapaku, 3/9/2017. Sumber Foto: Azizi

Cianjur-JawaBarat. Bertempat di Rawapaku Kabupaten Cianjur Jawa Barat, Para Ketua DPC SI Indonesia memberikan dukungan penuh kepada Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia untuk mensukseskan Jambore Wirausaha dan Kebangsaan yang akan digelar 24 Oktober mendatang.

Sebagaimana diungkapkan oleh Ketua DPC SI Indonesia Kabupaten Garut, Ust Aep Saeputtamam, S.Pd.I bahwa dirinya bersama para pengurus DPC SI Indonesia di Cianjur sangat mendukung ekstra kegiatan yang bagus ini.

“Insyaa Allah kami selaku orang tua siap mendukung ekstra, mulai dari seleksi penyiapan peserta, pengadaan seragam semmi cabang, sampai pada perbekalan peserta selama kegiatan jambore.” paparnya di sela-sela acara temu Masywi dan Upgrading DPC SI Indonesia se-Jawa Barat. Rawapaku, 3/9/2017.

Dukungan tersebut diutarakan setelah Ketua DPP SEMMI Muh. Azizi Rois menghadiri agenda rutin SI Indonesia Provinsi Jawa Barat.

Sementara itu, Ketua DPC Cabang Bekasi dan Ketua DPC Purwakarta juga menyambut baik dan memberikan dukungan yang sama.

“Demi kebaikan generasi muda kita berwirausaha, kami siap dukung dan kirimkan peserta dari Purwakarta.” Ujar KH Kamal Wijaya Ketua DPC SII Kab. Purwakarta ditemani Ketua DPC Kabupaten Bekasi. adm/ar/rb

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *